Rabu, 28 Mei 2014

Marhaban Ya Ramadhan



Dalam kalender Islam, Ramadhan jatuh pada bulan kesembilan. Penanggalan yang menggunakan perhitungan kemunculan bulan ini (lunar) berbeda lebih pendek 11 hari sama penanggalan matahari (solar) yang berjumlah 30 hari. Tak heran jadinya kalau setiap tahunnya penanggalan lunar ini lebih sulit buat dihitung. Selain bukan umum, penanggalan lunar ini pun terkadang bergantung sama penampakan bulan.

Cara perhitungan penanggalan Islam (hisab) inilah bikin kenapa sering ditemuinya perbedaan start Ramadhan dan perayaan Idul Fitri. Ilmu astronomi punya peran besar membantu penghisaban penanggalan lunar ini. The Islamic Shura Council of North America (ISCNA) yang membadani penghisaban untuk wilayah Amerika Utara, mengadopsi ilmu astronomi sebagai jalan penghitungan datangnya Ramadhan. Dari tahun 1993, perhitungan ISCNA dengan bantuan astronomi sudah membuktikan keakuratannya.

Ulama yang menjadi pemuka agama Islam juga punya cara menunggu penampakan bulan buat meng-hisab kedatangan Ramadhan. Tradisi peng-hisab-an ini sudah dilakukan sejak ilmu astronomi belum berkembang dan jadi penentu kapan mulai dan berakhirnya Ramadhan. Sampai sekarang pun peranan ulama jadi penentu utama. Di Indonesia, badan peng-hisab-an bulan Ramadhan, yang paling menentukan kapan datangnya Ramadhan di Indonesia dipercayakan sama tim hisab dari Departemen Agama yang terdiri dari organisasi-organisasi ke-Islam-an di Indonesia bekerjasama dengan Badan Meteorologi dan Geofisika ( BMG).

Pengamatan dengan melihat langsung munculnya bulan sabit awal Ramadhan, bisa saja terganggu oleh faktor cuaca. Misalkan saja di daerah yang mengalami musim penghujan, pengamatan ini cukup merepotkan karena harus menatap langsung kehadiran bulan sabit Ramadhan. Cuaca berawan dan intensitas hujan bisa saja mengganggu pandangan saat menunggu bulan sabit Ramadhan hadir. Walaupun begitu, pengamatan cara lama ini masih dilakukan oleh beberapa kaum ulama buat mengetahui kedatangan Ramadhan.

Mirip sama kedatangan di awal Ramadhan, berakhirnya bulan suci Ramadhan juga ditandai dengan hadirnya bulan baru syawal yang juga jadi hari besar umat Islam, Idul Fitri. Lama waktu Ramadhan berkisar 29 hari sampai 30 hari. Biarpun masih sering banyak perbedaan penghitungan, kewajiban agama dari rukun Islam ini wajib dijalankan selama sebulan.***
(AY/Berbagai Sumber).

Pemborosan Vitamin di Dalam Tubuh

Setiap orang membutuhkan vitamin. Vitamin sangat diperlukan untuk kesehatan yang sempurna. Tetapi hanya sedikit orang yang dapat memperoleh dan memanfaatkan semua vitamin dan mineral yang diperlukan tubuh setiap hari. Kebanyakan orang menghamburkan vitamin. Mereka kehilangan vitamin dan mineral tanpa disadari.
Inilah yang kita sebut Pemborosan Vitamin, yang dapat terjadi karena masalah-masalah sebagai berikut :

1.  Merokok akan mengurangi kadar vitamin C tubuh sebanyak 30%.

2. Menggoreng dan memasak berlebihan akan menghancurkan sebagian besar vitamin yang berharga. Sayur mayur segar adalah yang terbaik.


3. Kecemasan dan ketegangan dalam kehidupan sehari-hari menghabiskan vitamin-vitamin dengan cepat. Anda membutuhkan lebih banyak vitamin tiap harinya.

4. Minuman keras dapat mengganggu proses pembentukan berbagai jenis vitamin B. lebih parah lagi, seorang peminum seringkali tidak teratur/sedikit makannya.

Nah, dari masalah di atas, sebagai manusia tentunya kita juga mengalami beberapa hal di atas bukan? Dengan mengkonsumsi vitamin- vitamin sebagai pelengkap atas pemborosan vitamin yang kita lakukan, cukupilah kebutuhan vitamin untuk tubuh kita sehari-hari …sekedar mengingatkan dari artikel tersebut untuk no.1 dan no.4 sangat tidak bermanfaat untuk tubuh kita, maka itu jauhilah kawan ......

Mohon maaf apabila masih ada kekurangan dari artikel di atas…
Semoga bermanfaat…

Sabtu, 24 Mei 2014

Tanaman Penghasil Sagu



Sagu juga merupakan makanan pokok yang mempunyai kandungan sumber protein cukup tinggi. Di daerah Maluku, pesisir Irian Jaya, Sulawesi, Pulau Nias, dan Pulau Siberut sagu menjadi sumber makanan pokok masyarakat. Ada dua jenis tumbuhan yang dapat menghasilkan sagu, yakni pohon sagu (Metroxylon sagu) dan pohon aren (Arengga Pinnata). Akan tetapi, kedua jenis tumbuhan ini di Indonesia belum dibudidayakan secara intensif.

(1)    Pohon Sagu (Metroxylon sagu)


Pohon sagu yang dalam bahasa ilmiahnya disebut Metroxylon sagu Rottb adalah tanaman asli Indonesia yang diperkirakan berasal dari daerah Maluku dan Irian Jaya Papua. Tumbuhan ini menyukai daerah berudara pantai dan rawa-rawa air tawar. Batangnya tinggi dapat mencapai ketinggian sampai 10 meter dan memperbanyak diri dengan tunas akar sehingga tumbuhnya berumpun. Daunnya berbentuk sirip seperti daun kelapa. Perbungaan tereltak di ujung batang. Berbunga hanya sekali dalam hidupnya setelah berbunga pohon sagu akan mati. Buahnya bersisik, berwarna coklat kekuningan.

Hasil utama pohon ini adalah pati sagu yang dapat dipanen setelah berusia dua belas tahun. Dari setiap batang pohon menghasilkan pati sagu sebanyak 250 kg. Adakalanya juga lebih. Pati sagu diambil dari isi cacahan batangnya. Patinya dibuat bubur atau bahan olahan berbagai penganan.

(2)    Aren (Arengga Pinnata)

Di indonesia pohon aren atau enau cukup dikenal. Tumbuhan ini menyukai daerah dekat aliran sungai, hutan terbuka, dataran rendah, dan pegunungan pada ketinggian 1400 meter dari permukaan laut.
Pohon aren yang nama ilmiahnya Arengga Pinnata adalah pohon serba guna. Dari tandan bunganya dihasilkan nira untuk membuat gula, cuka, dan minuman. Buahnya yang dikenal dengan nama kolang-kaling dapat dijadikan aneka makan dan pencampur minuman, ijuknya sebagai bahan baku anyaman, dekorasi dan atap rumah tradisional. Daun muda digunakan untuk pembungkus tembakau. Tulang anak daunnya untuk lidi sapu. Batangnya mengandung sagu sebagai makanan sumber karbohidrat, dan makanan pokok daerah tertentu di Indonesia.

Aren termasuk jenis palem yang tumbuh tunggal, berbatang besar, dan berijuk banyak. Tinggi batangnya dapat mencapai 15 meter. Daunnya berbentuk sirip. Perbungaannya berbentuk tandan, tumbuh pada ruas-ruas batang, dengan rangkaian bunga yang menggantung. Buahnya lonjong berbiji tiga, dan kulit buahnya mengandung oksalat penyebab gatal pada kulit.

Pohon aren tidak jelas asalnya, dijumpai di India, Cina, dan kepulauan Guam. Di indonesia belum dibudidayakan secara intensif. Di beberapa daerah di Jawa Barat orang yang menanam aren dengan memindahkan anak. Di hutan penyebarannya dilakukan oleh musang yang memakan buah aren dan menyebarkan bijinya. Pohon aren dapat diambil niranya setelah berumur 5 – 12 tahun. Hasil sagunya didapat dari cacahan batang, sama proses pembuatannya dengan pohon sagu.***

AIR SERBA GUNA




Untuk menyediakan air di rumah-rumah sepanjang tahun, tengah sungai dibendung untuk membuat danau buatan yang disebut reservoir (penampung). Pada saat cuaca basah, reservoir menampung dan menyimpan air untuk dipakai di kemudian hari. Di semua negara di seluruh dunia, bendungan juga dipakai untuk menyimpan air yang diperlukan untuk irigasi. Di tempat-tempat yang curah hujannya sedikit, para petani menyalurkan air ke ladang untuk mengairi tanaman mereka. Air sangat berguna untuk segala macam kegiatan di sekitar rumah, seperti mencuci, minum, dan menyirami tanaman. Air limbah dari rumah tangga, dibersihkan di sebuah ladang limbah sebelum dialirkan ke laut. Berapa banyak kegunaan air yang dapat anda pikirkan?

Air adalah salah satu sumber kekuatan. Tahanlah ibu jarimu pada ujung pipa yang di dalamnya dialiri air. Jika ibu jarimu anda singkirkan, air akan memancar keluar.

Gilingan air memakai gaya dari air yang jatuh. Air yang mengalir cepat pada anak sungai tertuang melalui saluran khusus dan jatuh di atas sudut dari roda air yang besar pada sisi gilingan. Saat roda berputar, mesin di dalam gilingan memutar batu-batu besar. Pada masa lampau, gilingan ini dipakai untuk menghancurkan jagung menjadi tepung.

Sekarang ini gaya air terjun digunakan untuk menyediakan listrik. Beberapa bendungan menyimpan air di dalam reservoir yang di tempatkan di gunung-gunung. Pipa besar memancarkan air ke bawah pada pusat listrik tenaga air. Air akan mendorong kisi-kisi turbin yang mirip roda air, dan saat turbin berputar, turbin menggerakkan generator pembangkit listrik.***

Rabu, 21 Mei 2014

Cara Memformat Video Klip Lagu Menjadi MP3 dengan menggunakan Software FormatFactory 2.15



Nah, untuk yang pertama sobat harus mempunyai software FormatFactory 2.15, kemudian install pada Komputer/laptop sobat, pada aplikasi pilih versi bahasa apa saja, disini yang saya gunakan pakai bahasa indonesia..!! kalau sudah.., sob berikut langkah-langkahnya !!!

1.  Buka program FormatFactory 2.15 yang sudah terinstall di laptop/PC sobat.
2.  Setelah terbuka, tampilannya seperti gambar di bawah ini!
3.  Pilih/klik menu yang kedua “Suara”, kemudian klik “semua ke MP3”:
4.  Setelah icon file “semua ke MP3” sobat klik, maka muncul kotak pengaturan berikut:

5.  Lalu klik kotak menu “Tambahkan file”

6.  Setelah itu tinggal sobat cari filenya pada menu pilihan Look in, lalu pilih Video Klip lagu yang di inginkan:

7.    Blok file lagunya dan lakukan klik kotak menu “Pengaturan Keluaran”:


8.    Selanjutnya dalam menu Pengaturan Suara aturlah sesuai keinginan sobat.....lalu klik OK.

9.    Kemudian klik OK pada gambar berikut:

10.  Jika tampilannya sudah seperti ini, kemdian klik Icon Menu “Mulai”, lalu perhatikan status konversi yang sedang Loading sampai selesai:

11.  Untuk melihat hasilnya klik “Folder Keluaran” pada Menu Bar seperti gambar berikut:


Sekian dan Terima kasih atas kunjungannya......

“Selamat Mencoba” dan "Semoga berhasil"

Film Indonesia SUSTER MARIA 1974

>> DOWNLOAD << Atas perintah pimpinan rumah sakit, perawat Maria (Tanty Josepha) mendatangi rumah Ny. Permana (Chitra Dewi). Ma...

Flag Counter